Mengenal Anjing Labrador Retriever


Anjing Labrador Retriever adalah salah satu dari sekian banyak jenis anjing yang saat ini paling popular. Hal tersebut dibuktikan dengan menempati ranking pertama sebagai anjing top breed 2003 di dunia, dan sudah empat tahun anjing Labrador Retriever bertahan di peringkat tertinggi tersebut. Sehingga tidak mengherankan jikalau petinggi di beberapa Negara begitu menggemari Labrador Retriever.

Anjing Labrador Retriever atau juga di panggil lab, bukanlah anjing berasal dari daerah Labrador, tetapi dari Newfoundland. Di Newfoundland, anjing ini dikenal sebagai anjing St. John. Anjing ini dipakai oleh para nelayan setempat untuk menarik jala ke pantai, atau untuk menarik tali pengaman dari kapal satu ke kapal lainnya, dan menariknya ke pantai. Selama bertahun-tahun, anjing Lebrador Retriever dipakai oleh kalangan nelayan dan merupakan salah satu jenis trah anjing yang suka sekali dengan air.

Anjing ini pertama kali diperkenalkan di inggris di tahun 1980-an. Nama Labrador yang sampai saat ini msih dipakai oleh trah anjing ini, sebenarnya adalah nama pemberian dari Earl of Malmesbury di tahun 1887, setelah menyaksikan kehebatan anjing ini bekerja di daerah barair.

Kebiasaan
Anjing Labrador Retriever sangat cocok untuk anjing teman bermain, karena pembawaannya yang bersahabat dan jinak. Mereka juga sangat suka bermain dengan anak-anak kecil, dan rasanya kurang begitu cocok jika dipergunakan sebagai anjing penjaga, karena pembawaannya itu, tetapi cocok jika dipergunakan sebagai anjing pengawas yang penuh kewaspadaan. anjing ini akan menyalak jika ada sesuatu yang mencurigakan dan postur tubuhnya cukup besar untuk menghalangi orang-orang tak dikenal.

Penampilan Umum
Bertubuh kekar, aktif, tengkorak lebar, dada dan rusuk lebar dan dalam, bagian pinggang dan tubuh bagian belakang lebar dan kekar. Berwarna hitam pada anjing yang berbulu hitam dan kuning, dan coklat pada anjing yang berbulu coklat. Hidung berwarna pink atau kekurangan akan menyentuh bagian terdalam mata.

Karakteristik
Anjing Labrador Retriever bertemperamen baik, sangat tangkas, hidung ekselen dan mulut soft; suka di air, mudah beradaptasi dan teman yang setia.